Shafaindonesia.com // Pagaralam
Kapolres Pagaralam AKBP Januar Kencana Setia Persada, SIK menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Penyelesaian Tindak Pidana Kejahatan dan Kejahatan terhadap Perempuan dan Anak yang digelar di Hotel The Alts, Palembang. Kegiatan tersebut diikuti oleh pejabat utama Polda Sumatera Selatan dan seluruh Kapolres jajaran.
Rakor ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antar-satuan kerja dalam meningkatkan efektivitas penanganan tindak pidana, khususnya kasus yang menyangkut perempuan dan anak. Polda Sumsel menekankan pentingnya koordinasi dan evaluasi agar setiap laporan dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat sasaran.
Kapolres Pagaralam AKBP Januar Kencana Setia Persada, SIK menyampaikan bahwa Polres Pagaralam berkomitmen untuk terus memperkuat pelayanan kepada masyarakat.
“Kejahatan terhadap perempuan dan anak adalah pelanggaran kemanusiaan yang harus ditangani dengan serius. Penegakan hukum harus dilakukan dengan profesional dan penuh empati,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat dalam menyatukan langkah dan strategi penanganan kasus di wilayah hukum masing-masing.
Dengan adanya koordinasi yang solid, diharapkan setiap jajaran Polri mampu memberikan rasa aman dan keadilan bagi masyarakat.Sementara itu, Kasi Humas Polres Pagaralam Iptu Mansyur, SH menegaskan tindak lanjut dari hasil rakor berjalan baik di wilayah Pagaralam.
“Masyarakat kini merasakan pelayanan yang semakin humanis, penanganan kasus cepat, dan tingkat kriminalitas relatif minim. Ini menjadi bukti nyata komitmen Polres Pagaralam dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” pungkasnya.(Yefri.S).